Buntok # – Ani Mahrita anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Barsel, meminta sekaligus mengharapkan agar seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barsel selalu memiliki sikap mental yang kuat dan disiplin tinggi.
“Mengingat hal itu merupakan salah satu modal dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara dan juga abdi masyarakat. Di mana seorang ASN harus mampu menjadi pioner patriot bangsa dan negara,” kata Ani Mahrita, Selasa 17 September 2024.
Dijelaskan, bahwa sangat penting untuk diketahui oleh semua ASN di Barsel, yang mana mereka harus terus belajar menjadi sosok ASN yang kreatif, inovatif dan penuh dengan ide-ide pembaharuan.
Menurut politisi Golkar Barsel itu, bahwa sejatinya seorang ASN dapat menaburkan banyak harapan dan keinginan dalam upaya membangun daerahnya.
“Jadi bukan hanya orang yang kerjanya hanya di belakang meja saja alias tidak ada kreativitas dan keinginan untuk maju,”cetusnya.
Wakil rakyat itu menekankan, agar ASN harus selalu terus mengembangkan dan mengasah ilmu pengetahuan dan teknologi. Sehingga, kata dia, hal itu sangat perlu bagi aparatur untuk membekali diri, yang tujuannya untuk penguatan aparatur dalam menjalankan tugas utamanya.
“Majunya Barsel dilihat dari penguasaan IPTEK yang dimiliki oleh para aparatur pemerintah,” tukasnya.
Selanjutnya, ia berharap, kinerja ASN di Barsel bisa mampu bersaing dengan kabupaten-kabupaten maju lainnya yang ada di Kalteng ini.
Ditambahkan politisi itu, makanya seluruh ASN di daerah berjuluk Dahani Dahanai Tuntung Tulus itu, selain meningkatkan daya inovasi dan kreasi, sudah pasti kedisiplinan pun harus diimplementasikan setidaknya dalam lingkungan kerja.
Selain ASN untuk dapat terus meningkatkankan kinerjanya guna kemajuan pembangunan, lanjut dia, tentunya masyarakat juga mempunyai peranan penting dalam majunya roda pembangunan, yakni dengan cara meningkatkan dan mempertahankan budaya gotong royong.
“Budaya gotong royong itu merupakan cermin dari masyarakat yang selalu bahu membahu dan bekerjasama untuk satu tujuan, terutama terhadap peningkatan kemajuan daerah,”katanya. (As)