![]() |
| Wakil Bupati Barito Selatan, Khristianto Yudha saat lakukan pelepasan Crosser - Crosser dalam laga pembukaan Kejurprov Graastrack Bupati Barsel Cup 2025, Sabtu (25/10/2025) |
Dalam sambutannya Wakil Bupati, Khristianto Yudha merasa bersyukur dan bangga, karena Sirkuit Tanto MX 179 dapat digunakan untuk kegiatan besar seperti ini.
![]() |
| . |
Sirkuit ini kami bangun dengan niat sederhana, guna menjadi ruang bagi anak muda Kalimantan, khususnya Barito Selatan menyalurkan hobi dan bakat di dunia otomotif dengan cara yang positif dan aman.
"Semoga keberadaan sirkuit ini bisa menjadi wadah pembinaan olahraga otomotif di daerah kita, sekaligus mempererat silaturahmi antar komunitas, pembalap, dan masyarakat pecinta olahraga motor," ungkap Khristianto Yudha juga dalam sambutannya.
Dikatakan Khristianto, olahraga seperti ini bukan sekadar adu cepat, tapi juga ajang untuk belajar disiplin, fokus, dan saling menghargai satu sama lain, dan dirinya mengharapkan dengan kegiatan ini dapat melahirkan pembalap-pembalap muda sekaligus menumbuhkan gairah berbakat olahraga otomotif di daerah, khususnya di Barito Selatan.
"Atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Barito Selatan, saya menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Bupati Barito Selatan, panitia penyelenggara, Pengprov IMI Kalimantan Tengah, KONI dan sponsor atas terlaksananya kegiatan ini," ujar Khristianto.
Mengakhiri sambutannya, Khristianto Yudha mengucapkan kepada seluruh peserta, selamat bertanding. Tunjukkan kemampuan terbaik, jaga keselamatan, dan junjung tinggi sportivitas.
"Ingat Menang itu penting, tapi jauh lebih penting adalah bermain dengan fair dan berani," demikian pungkas Khristianto Yudha sambil menyebutkan Yel - yel, Gass Full. (As)



