Iklan

terkini

Pemkab Barsel Gelar Rapat Awal Penyusunan Program CSR Adaro Tahun 2025

Redaksi Harian Media Nusantara.com
, Rabu, Februari 26, 2025 WIB Last Updated 2025-02-27T07:58:27Z
.

Buntok # – Pemerintah Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) melalui Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Barito Selatan, Edy Purwanto, AP. M. Si., melakukan rapat awal penyusunan program Corporate Social Responsibility (CSR) bersama PT. Adaro Indonesia dan Mitra Kerjanya, bertempat  di Aula Kantor Setda Barito Selatan, Rabu (26/2/2025).


Rapat yang dihadiri oleh, Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Asisten ll) Rahmat Nuryadin, SH. MH., Kepala Dinas Pendidikan Syahdani, Pelaksana Tekhnis (PLT) Dinas Kesehatan, Camat Dusun Hilir, Camat Jenamas, serta perwakilan dari PT. Adaro Indonesia dan Mitra Kerjanya tersebut dalam rangka  menindaklanjuti Surat No. 0171-Al-1-2025 (21 Februari 2025) perihal laporan CSR 2024 dan rencana program 2025.

"Terimakasih kepada Ibu Yuri perwakilan dari PT. Adaro Indonesia dan Mitra Kerjanya, karena sudah banyak membantu Kabupaten Barito Selatan pada umumnya, terlebih khusus pada Kecamatan Dusun Hilir (Mengkatip) dan  Jenamas, karenan dua Kecamatan tersebut merupakan Ring l," Ucap Sekda Barsel, Eddy Purwanto saat di konfirmasi usai kegiatan tersebut, Rabu (26/02/2025).


Edy juga mengatakan rapat awal penyusunan program CSR tahun 2025 ini, Alhamdulillah tahun ini Barsel mendapat bantuan CSR dari PT. Adaro Indonesia dan Mitra Kerjanya kurang lebih Rp. 5,6 miliar.


"Jadi ada peningkatan dari tahun kemaren kurang lebih Rp. 400 juta," ucap Edy lagi.


Namun perlu di garis bawahi, lanjut Edy, program ini hanya mencakup daerah binaan, atau Ring l, prioritas utama dari PT. Adaro Indonesia, ada di Kecamatan Jenamas dan Dusun Hilir.


“Itu pun menyesuaikan lokasi, karena sesuai dengan Peraturan Perundangan bahwa yang paling utama untuk CSR dari salah satu pusat itu adalah daerah paling terdekat atau dikatakan Ring l," Bebernya.


Masih dikatakan Edy, untuk tahapan selanjutnya akan  merangkum kembali, karena ada masukan dan saran dari beberapa instansi yang terlibat.


"Barangkali rencana program ini ada yang sudah, sehingga diganti dengan yang baru, itu yang akan disesuaikan, sehingga rancangan ini menjadi draf yang fiks," Ujar Edy Purwanto. (As)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Pemkab Barsel Gelar Rapat Awal Penyusunan Program CSR Adaro Tahun 2025

Terkini

Iklan